Partai Hanura Sorsel Sudah Siapkan Strategi meraih kursi di Pileg 2024
Pendaftaran Bacaleg Partai Hanura Sorong Selatan Rabu (10/5/2023) |
HANURA SORSEL - Dewan Pimpinan Cabang ( DPC ) partai Hanura Sorsel jadi partai kedua yang mendaftarkan kadernya ke KPU Sorong Selatan sebagai bakal calon anggota legislatif (bacaleg) pada Pemilu 2024 mendatang. Rabu (10/5/2023).
Partai Hanura Sorsel menargetkan, akan meraih kursi di DPRD ."Syukur bagimu Tuhan hari ini kita dari Hanura mendaftarkan bacaleg dan kami memasang target ingin Hanura kembali hadir di DPRD Sorsel. Upaya sudah disiapkan dengan serius dan matang dan mudah-mudahan membuahkan hasil," kata Ketua Bapilu Partai Hanura Sorsel Melkianus Sagrim,
Kepada Media ini, Sagrim menuturkan, pada pileg2019 lalu, Partai Hanura meraih kursi 3 kursi ,Sehingga pileg 2024 nanti, partai Hanura sudah siapkan strategi khusus dalam menargetkan akan meraih kursi di DPRD Sorong Selatan, .ungkapnya.
Ketua Bapilu Partai Hanura Sorsel juga menambahkan, terdapat beberapa wilayah yang diharapkan dapat menjadi lumbung suara Partai Hanura.pungkasnya. (*)
Red/CS
jaya selalu partai hanura
BalasHapus